Sabtu, 30 Agustus 2014

JACK PEYON PIMPIN IMASEPA BANDUNG

Saat sumpan janji Jabatan. (FOTO/JEKIKOM)
BANDUNG - Ikatan Mahasiswa Se-Tanah Papua (IMASEPA) Bandung gelar Musyawara Besar, Sabtu, (30/8). Dihadiri ratusan mahasiswa dan pelajar yang sedang menganyam pendidikan di kota Bandung, Cimahi dan Sumudang, Jawa Barat.

Tema, dalam pelaksaan re-organisasi , “Papua Bersatu”.  

Kemudian dilanjutkan dengan pemilihan ketua. Bagi yang mencalonkan; Leo O Magai, Ferry Kogeya, dan Jack Peyon.  Namun, suara terunggul, Jack Peyon dengan perolehan 77 (Tujuh puluh tujuh),  Ferry Kogeya, 69 (Enam Puluh Sembilan), Leo O Magai (25)  suara. Dari jumlah pemilih 172. Satu suara dinyataan tidak sah. 

Suara terunggul ditetapkan sebagai, Ketua, berikut Wakil, sedangkan yang selanjutnya, Sekhertaris. 

Seusai pemilihan, dilanjutkan dengan serah terimah jabatan dari kepngurusan lama ke pengurus baru pada kesempatan itu. Pantauan, media suaraindependen disela-sela pelaksanaan pemilihan.

Ketika ditanya media ini, mengenai tema yang diangkat, Ketua Panitia, Simon Petrus Hombahomba, mengatakan, Kami panitia pelaksanaan angkat tema tersebut, sebab, “Sesungguhnya, tanah Papua itu satu. Namun, melalui wadah Imasepa, sangat penting untuk membangun kesatuan dan persatuan bagi mahasiswa Papua. 

Selain itu, Lanjutnya, Pentingnya bangun solidaritas dan siraturahmi, bahkan inkulturasi. Juga wadah ini, dijadikan tempat belajar bagi mahasiswa serta pelajar yang sedang berpendidikan di tanah Pasundan.

Mengapa tidak digelar Seminar ? ‘Kami terkendala, karena biaya sangat kurang, juga tak ada pihak-pihak yang bantu kami. Dana yang digunakan dalam pelaksaan ini, dihasilkan dari usaha-usaha melalui basar dan turnamen futsal. Demikian, kata Ketua Panitia panitia itu.

Sementara itu, Ketua terpilih Jack Peyon, menyatakan,  berdasarkan visi-misi telah dipaparkan tadi, tentu akan saya upayakan untuk benahi Imasepa yang lebih, “Untuk mewujudkan semuanya itu, penting berperang aktif dari seluruh mahasiswa dan pelajar di Bandung.

Dan yang terkahir, Kata Jack, “Terimakasih banyak ! sudah memberikan mandat kepada kami untuk memimpin Ikatan Mahasiswa Se-Tanah Papua. Agar untuk kedepan, Imasepa menjadi organisasi unggul. Serta dapat mencetak sumber daya manusia yang handal dan profesional demi membangun Papua pada masa yang akan datang.


Jackson Ikomouw




Tidak ada komentar: