Selasa, 29 April 2014

KURANGNYA PENGAWASAN TERHADAP PROYEK-PROYEK DI KABUPATEN DEIYAI

Oleh: Aleks Pigai*)

Hal yang seharusnya tidak dilakukan oleh CV yang ada di kabupaten deiyai di lakukan, ketikan proyek di percayakan untuk melakukan pembangunan, di tinggalkan begitu saja pada hal dana besar-besaran di cairkan oleh Pemerintah Kabupaten Deiyai untuk membangun tempat belajar.

Ada bangunan yang di tinggalkan setelah di naikan daun sen saja, ada juga bangunan yang di tinggalkan tanpa lantai dan banyak hal lain lagi, salah satu contohnya SD YPPK Wagomani dan SD YPPGI Demago Distrik tigi barat kabupaten Deiyai, Kedua SD ini di tinggalkan begitu saja pada hal belum selesai sampai tuntas, SD YPPK Wagomani di tinggalkan tanpa lantai dan kaca sedangkan SD YPPGI Demago di tinggalkan begitu saja tanpa papan, lantai dan kaca, keluhan masyarakat di kedua sekolah ini adalah kenapa belum selesai bangunan kemudia di tinggalkan begitu saja, pada hal pemerintah mengalokasikan Dana untuk membangun tempat belajar, tempat membentuk generasi yang akan mewarisi Bangsa lebih khusus pada kabupaten Deiyai.

Jika hal ini selalu terjadi terus, kapan kita mau maju dan siapa yang datang membangun Daerah kita Tercinta Deiyai ini, mewakili mahasiswa Deiyai yang ada di seluruh Indonesia menegaskan kepada Pemerintah Kabupaten Deiyai jika mencairkan dana untuk mengerjakan Proyek tertentu perlu pengawasan sampai proyek itu selesai dan jangan Cuma semua pejabat mendar-mandir saja, Fokus untuk mengerjakan apa yang menjadi tanggung jawab anda sekalian.

Pendidikan di setiap sekolah yang jaraknya jauh juga tidak berjalan maksimal di sebabkan karena penerimaan gaji guru tanggalnya belum jelas sehingga guru-guru satu minggu, dua minggu dan tingga minggu bahkan sampai satu bulan hanya tinggal menunggu Gaji mereka di ibu kota kabupaten Deiyai, sementara anak-anak sekolah terlantar karena tidak adanya guru, itu juga kurang pengawsan dari atasan kepada bawahan, tandas salah seorang Guru di kabupaten Deiyai yang bertugas di pedalaman.

Kepada Pemerintah Kabupaten Deiyai kalo kerja tolong kerja secara konsisten jangan asal jadi pemerintah adalah wakil Allah jika anda hanya bermain-main dan melakukan hal yang tidak di inginkan Tuhan maka akibatnya sangat berbahaya di akhirat.

Tidak ada komentar: